Jumat, Februari 03, 2012

Personel Super Junior Kompak Dalam Banyak Hal, Tapi Tidak untuk Multivitamin

SUDAH bukan rahasia jika antar-personel Super Junior memiliki hubungan yang akrab.
Tak hanya terlihat kompak ketika manggung atau tampil di TV, antar-personel Super Junior juga kerap berbagi foto-foto keakraban mereka di luar keperluan promo.
Tapi, tidak dalam segala hal personel Super Junior saling berbagi. Salah satunya, soal multivitamin.
Pada Kamis (2/2), Shindong “Super Junior” tampil dalam acara “Joo Byung Jin’s Talk Concert”. Selain Shindong, turut hadir Jiyoung “KARA”, Jiyeon “T-ara”, Jaekyung “Rainbow”, dan Lim Siwan “ZE:A”.
Dalam sebuah segmen, Siwan berkata dirinya suka minum soju (minuman distilasi khas Korea yang mengandung alkohol) setiap malam. Shindong lalu nyeletuk; “bahkan urusan vitamin, aku mengonsumsinya sampai kenyang dan puas.”
Dia menambahkan; “Member Super Junior tidak suka berbagi multivitamin. Setiap personel memiliki produk kesehatan terbaik yang tersembunyi di kamar masing-masing. Kami mengonsumsinya sendiri, tanpa berbagi dengan personel lain.”
Jiyeon kemudian bercerita bahwa ia rajin mengonsumsi suplemen makanan. Sedang Jaekyung, memilih makan daging bacon tebal sebagai sumber energi.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar